3 Langkah Cara Mengatasi Error Failed to Extract Free Fire

Penyebab dan cara mengatasi masalah Error Failed to Extract di Garena Free Fire.
Mungkin kamu pernah membuka Free Fire, lalu tidak lama kemudian muncul notifkasi error berupa Failed to extract resourced needed by IL2CPP. Masalah ini bisa muncul ketika proses instalasi atau membuka aplikasi.

Penyebabnya bisa terjadi karena banyak hal, seperti aplikasi yang rusak atau corrupt, cache yang error atau konfigurasi setelan

Kesalahan ini tidak hanya terjadi di android versi lama, tapi hampir semua versi android juga mengalaminya. Walau begitu, memperbarui versi android akan mengurangi resiko ini di masa depan.

Bagaimana cara mengatasi failed to extract di Free Fire?


Cara Mengatasi Error Failed to Extract Free Fire

Sebelum kita lanjut ke step penyelesaian, pastikan terlebih dahulu bahwa kamu telah me-restart smartphonemu, beberapa orang melakukan ini dan masalahnya telah hilang.

Atau, kamu dapat memastikan bahwa ruang penyimpanan hpmu tersisa paling minimal 800-1GB. Dengan tujuan agar tidak ada kendala dalam hal ini.

1. Hapus cache Free Fire

Setiap aplikasi pasti menghasilkan cache, tak terkecuali di Free Fire. Cache berguna untuk meningkatkan performa aplikasi dan meningkatkan kualitas pengalaman para penggunanya.

Mungkin kamu mengalami error ketika menginstal aplikasinya atau karena konfigurasi yang salah, jika demikian yang terjadi, maka membersihkan cache aplikasi bisa menjadi solusi untukmu. Di banyak kasus, cara ini berhasil menyelesaikan masalahnya.

Begini cara menghapus cache Free Fire:

  1. Buka setting dari aplikasi androidmu
  2. Cari bilah aplikasi dan tekan itu
  3. Pilih aplikasi Free Fire, tekan, lalu klik Force Stop
  4. Tekan iya
  5. Masih disitu, lalu scroll sampai ketemu penyimpanan
  6. Tekan clear cache
  7. Selesai
  8. (Restart HP jika perlu)

Seharusnya cara ini dapat mengatasi Error: Failed to Extract yang terjadi di Free Fire.


Perlu diperhatikan, bahwa opsi pengaturan atau setelan mungkin berbeda tiap hpnya, tapi perbedaan tersebut tidak terlalu jauh dan kamu bisa mengeksplorenya sendiri (Seperti contoh video tutorial samsung j2 diatas).

Setelah berhasil, sekarang kamu coba buka FF lagi dan lihat, apakah notifikasi tadi masih muncul? 

Jika iya, kita masuk ke step kedua.

2. Hapus Aplikasi Pembersih/Cleaner

Selanjutnya adalah menghilangkan aplikasi pembersih atau cleaner. Seperti yang kita tahu, aplikasi pembersih berguna untuk memastikan bahwa sisa-sisa file sampah di dalam HP dapat dihapus untuk membuat penyimpan kita tetap bersih.

Namun, kadang ada beberapa aplikasi cleaner yang menghapus file-file penting di suatu aplikasi, baik sengaja atau tidak.

Oleh karena itu, saya tidak pernah menginstall aplikasi pembersih lagi, atau menggunakan aplikasi tersebut. Saya lebih suka melakukannya secara manual.

Yang biasa saya lakukan untuk mengosongkan ruang penyimpanan adalah:

  • Menghapus pdf yang tidak terpakai
  • Menonaktifkan "download gambar otomatis" di aplikasi sosial media
  • Menghapus file gambar dan video yang memiliki ukuran yang besar
  • Menghapus cache aplikasi media sosial setiap sebulan sekali (Paling banyak makan memory)

Untuk pengalaman bermain yang lebih baik, saya biasanya mengosongkan ruang penyimpanan dengan titik minimal yaitu 800-1GB. Kalau lebih dari itu, saya langsung mencari file-file yang bisa dihapus dan memberikan ruang lebih untuk performa aplikasinya.

Apakah kamu mempunyai cara lain untuk mengkosongkan memory smartphone? Coba tulis di komentar.

3. Install Ulang Gamenya

Jika masalah failed to extract di free fire masih terjadi, itu mungkin karena masalah ketika melakukan penginstalan gamenya. Install ulang aplikasi tersebut mungkin akan membantumu.

Begini cara yang bisa kamu ikuti untuk menginstal ulang Free Fire:

  1. Buka setting dari HPmu
  2. Cari bilah aplikasi dan tekan
  3. Pilih Free Fire
  4. Tekan Force Close lalu pilih ya
  5. Scroll sampai menemukan penyimpanan
  6. Tekan hapus data dan cache
  7. Setelah selesai, klik unistall aplikasi tersebut
  8. Restart HPmu dan install ulang Free Firenya

Seharusnya cara ini bisa menyelesaikan masalah failed to extract yang terjadi ketika membuka game Free Fire. Jika masalah ini masih tetap terjadi, mungkin kamu harus mencoba untuk melakukan reset pabrik pada HPmu.

Itulah beberapa cara yang bisa kamu ikuti untuk menyelesaikan masalah failed to extract di free fire. Mungkin ada beberapa dari kamu yang menulis ii2cpp, il2cpp, ll2cpp dan li2cpp. Yang benar adalah yang ketiga, yaitu il2cp.

# Artikel ini merupakan bagian dari Panduan Bermain Free Fire #
Saya adalah seorang pemuda yang menjadikan menulis sebagai hobi favorit saya.

Anda mungkin menyukai postingan ini

Posting Komentar

Masukkan URL Gambar / Cuplikan Kode / Kutipan / tag nama, lalu klik tombol parse sesuai yang sudah anda masukkan. kemudian salin hasil parse dan tempelkan ke kolom komentar.


Google Translate
Bookmark Post
Update cookies preferences