5 Cara Mendapatkan Elite & Epic Tiket - One Punch Man The Strongest

Ketahui 5 cara mendapatkan Elite dan Epic Tiket di One Punch Man berikut ini!

1. Daily Quest & Task Scene


Seperti namanya, Daily Quest akan hadir setiap hari dan selalu direset setiap hari pula.

Ada beragam misi yang bisa kamu selesaikan untuk mendapatkan elite tiket.

Disini terlihat, bahwa untuk mendapatkan tiket oren, dibutuhkan 75 poin.

Biasanya, untuk mendapatkan poin segitu, saya sering memanfaatkan fitur auto yang hadir pada update-an terbaru One Punch Man.

Fitur ini memudahkan kita sebagai player untuk menyelesaikan berbagai misi dan mengumpulkan item-item yang ada.

Hanya dengan 1 klik saja, kita sudah bisa menyelesaikan berbagai aktivitas yang tersedia di game ini.

Selain daily quest, ada juga Task Scene (Tugas Scene dalam Bahasa Indonesia).

Kamu bisa menyelesaikan story yang sesuai dengan yang ada di Anime One Punch Man sendiri, lalu jika berhasil menyelesaikannya, maka kamu akan mendapatkan beragam hadiah menarik.

Cara ini tidak dapat dilakukan setiap hari karena fitur ii sangat terbatas. Jika sudah selesai melewati seluruh story yang ada, maka kita sebagai player hanya menunggu hingga update berikutnya datang.

2. Mall Arena


Berbeda dengan sebelumnya, cara ini membutuhkan Arena Coin untuk membeli Epic Tiket.

Disini, kamu bisa membeli sejumlah tiket kuning dengan harga 800 koin per tiketnya.

Persediannya pun dibatasi, kita hanya bisa membeli 4 buah saja dan harus menunggu hari senin agar Mall direset kembali.

Untuk mendapatkan Arena Coin, kamu bisa menyelesaikan beberapa pertandingan. 

Kamu akan tetap mendapatkan reward jika mengalami kekalahan.

Selain itu, ada Arena Point yang bisa dimanfaatkan untuk mendapatkan tiket kuning dengan mudah.

3. Daily Target - HOME


Saaat kamu memasuki fitur Home, kamu akan menemukan Daily Target di sebelah kanan Achievement.

Tugas yang ada pun tidak ada yang sulit. Kamu hanya perlu mengumpulkan bintang yang dibutuhkan dengan menyelesaikan misi-misi yang ada.

Untuk menyelesaikan misi, kamu bisa menempatkan 2-3 karakter di tiap misinya dengan bintang dan tingkat rank yang berbeda.

Carilah misi dengan bintang 3-4 agar bisa memperoleh hadiah yang lebih besar dibanding hadiah dari bintang lainnya.

Tidak perlu mengeluarkan diamond untuk me refresh misi, ambil saja misi yang ada agar bisa berhemat.

4. Event - Suprise Box


Suprise Box hanya hadir setiap sebulan sekali. Disini, akan ada banyak hadiah menarik yang bisa kamu dapatkan.

Mulai dari Fragment Hero, Bahan Insigna, Tiket Kuning, Tiket Ungu dan lainnya.

Ketika event ini hadir, akan ada misi yang bisa diselesaikan untuk memperoleh sejumlah koin yang bisa dipakai untuk Suprise Box.

Misi yang hadir pun terbilang mudah dan tidak berubah dari waktu ke waktu.

Kamu bisa menyelesaikan banyak misi sekaligus dan mendapatkan koin sebanyak-banyaknya agar bisa mendapatkan kesempatan untuk bermain Suprise Box sebanyak mungkin.

Biasanya event ini hadir selama 3 hari dan akan muncul ketika event LSSR baru dirilis.

5. Daily Sign In


Absen harian memang memberikan banyak sekali hadiah yang bisa dikumpulkan.

Ada diamond, epic tiket, elite tiket, gold dan masih banyak yang lainnya.

Belum lagi ada bonus hadiah premium berupa fragment hero dan kartu SAC.

Yang pasti, kamu bisa mendapatkan 4 tiket kuning dan 1 elite tiket jika login selama 30 hari dalam sebulan.

# Halaman ini merupakan bagian dari Artikel Panduan Bermain One Punch Man The Strongest #
Saya adalah seorang pemuda yang menjadikan menulis sebagai hobi favorit saya.

Anda mungkin menyukai postingan ini

Posting Komentar

Masukkan URL Gambar / Cuplikan Kode / Kutipan / tag nama, lalu klik tombol parse sesuai yang sudah anda masukkan. kemudian salin hasil parse dan tempelkan ke kolom komentar.


Cookie Consent

We serve cookies on this site to analyze traffic, remember your preferences, and optimize your experience.

Google Translate
Bookmark Post