Cara Mengatasi "Can't Find Website. Bad url or no internet" di Growtopia

Bad url ini artinya kita, sebagai pemain, tidak dapat terhubung dengan server Growtopia. Bagaimana cara mengatasinya? Klik di sini.
Salah satu hal menjengkelkan ketika ingin bermain Growtopia adalah munculnya notifikasi "Can't Find Website. Bad url or no internet.".

Ketika kalimat itu muncul dan sudah lebih dari 3x melakukan login ulang, kamu pasti akan merasakan sedikit frustasi.

Bagi yang belum tahu, Bad url ini artinya kita, sebagai pemain, tidak dapat terhubung dengan server game tersebut. Di sini yang saya maksud adalah Growtopia. Mari kita pecahkan.

Cara Mengatasi "Can't Find Website. Bad url or no internet" di Growtopia

Penyebab dan Cara Mengatasi Bad Url (no internet) di Growtopia

Untuk memperbaiki masalah ini, berikut adalah beberapa langkah yang dapat kamu ambil:

1. Ganti Jaringan Internet

Salah satu cara mudah untuk mengatasi bad URL (no internet) pada Growtopia adalah dengan mengganti jaringan internet dari data seluler ke wifi atau sebaliknya. Ini bisa membantu memperbaiki koneksi dan mengatasi masalah URL yang tidak ditemukan.

Biasanya hal ini terjadi karena sinyal internetmu tidak stabil dan cukup kuat untuk memainkan gamenya. Kamu dapat memeriksanya dengan mengecek aplikasi lain untuk melihat apakah kamu terhubung dengan internet atau tidak.

2. Masalah Server

Bad URL (no internet) pada Growtopia juga dapat disebabkan oleh masalah pada server permainan. Dalam hal ini, solusi terbaik adalah menunggu sampai server selesai maintenance atau mengikuti akun official growtopia di Twitter untuk konfirmasi resmi.

Kamu juga bisa melihat reaksi dari pemain dengan memperhatikan grup komunitas, terutama di Facebook. Jika ada banyak keluhan mengenai masalah ini, itu berarti masalahnya terjadi secara global dan berkaitan dengan server Growtopia.

3. Terjadi Bug

Terkadang, bad URL (no internet) pada Growtopia juga bisa disebabkan oleh bug pada Growtopia sendiri. Dalam hal ini, solusi terbaik adalah menggunakan VPN untuk memperbaiki koneksi dan mengatasi masalah bug ini.

Atau, kamu bisa menonaktifkan lalu mengaktifkan kembali internetmu. Terkadang hal ini bisa menyelesaikan masalah yang terjadi.

Demikian artikel mengenai Cara Mengatasi "Can't Find Website. Bad url or no internet" di Growtopia. Semoga membantu dan terima kasih.
Saya adalah seorang pemuda yang menjadikan menulis sebagai hobi favorit saya.

Anda mungkin menyukai postingan ini

Posting Komentar

Masukkan URL Gambar / Cuplikan Kode / Kutipan / tag nama, lalu klik tombol parse sesuai yang sudah anda masukkan. kemudian salin hasil parse dan tempelkan ke kolom komentar.


Google Translate
Bookmark Post
Update cookies preferences