3 Cara Profit dengan Gems di Growtopia

Dan kali ini, Bayapk akan memberikan cara profit dengan menggunakan gems agar kamu bisa memanen puluhan atau bahkan ratusan World Lock atau DL.
Mencari cara profit dari gems di Growtopia adalah salah satu insting penting yang harus kamu miliki. Gems bisa dicari dari menghancurkan block, namun tidak semua block menghasilkan gems yang banyak, hanya beberapa yang benar-benar menguntungkan.

Dan kali ini, Bayapk akan memberikan cara profit dengan menggunakan gems agar kamu bisa memanen puluhan atau bahkan ratusan World Lock dengan mengkombinasikan beberapa cara berikut ini.

3 Cara Profit dengan Gems di Growtopia

Cara Profit dari Gems di Growtopia

Ada 3 cara yang bisa kamu lakukan untuk profit dari gems di Growtopia. Pertama, beli pack tertentu. Kedua, membeli item of the month di awal perilisan itemnya. Terakhir, menjual gems di event tertentu.

1. Beli Pack

Cara pertama yang dapat kamu lakukan adalah dengan membeli pack tertentu. Di sini, saya tidak mencantumkan harga pack karena biasanya harga tersebut berubah-rubah di waktu tertentu. 

Ada beberapa pack yang bisa menjadi pertimbanganmu untuk dijadikan sebagai metode profit terbaik seperti:
  • Surgical Kit
  • Galactic Goodies
  • Fishing Pack
  • Crime Pack
  • Vending Machine
  • Grow Spray
  • Termochular Blast
  • Paleonthologist Kit
Item di atas sudah saya coba untuk mendatangkan profit. Namun, jika bertemu dengan waktu yang tepat, saya tentu akan memilih Paleonthologist Kit, Grow Spray, dan Fishing Pack.

Alasan saya memilih 3 item tersebut karena dalam kondisi tertentu, entah bagaimana, salah satu barang yang ada di item tersebut memiliki harga yang lebih mahal dibanding pack-pack lainnya.

Apalagi untuk Grow Spay yang saat tidak ada event harganya cenderung lebih tinggi (selisih sedikit dengan starto & surg) karena saingannya yang sedikit namun demandnya stabil.

Untuk selebihnya, saya harap kamu dapat mencoba pack apapun yang membuatmu tertarik membelinya. Kemudian, jangan dibeli dahulu pack tersebut. Pergi ke BUYPACK atau BUY(namaitem) untuk melihat supply demand dan harga yang terjadi secara langsung.

Kamu bisa menunggu di world tersebut selama 10-15 menit untuk melihat apa saja yang dijual, apa yang dibeli, dan berapa rentang harganya. Kamu juga bisa mengunjungi world tersebut di waktu yang berbeda, misal dari pagi, siang, sore dan malam.

Tergantung waktunya, terkadang kamu akan kesulitan untuk menemukan buyer item tertentu di pagi hari namun bisa menemukannya di sore dan malam hari. Begitu pun sebaliknya.

2. Beli Item of the Month (IOTM)

Cara kedua untuk profit dengan gems adalah membeli Item of the Month (IOTM). IOTM yang memiliki tampilan keren biasanya akan memiliki harga yang bagus di awal perilisannya. Kamu dapat memanfatkan momen ini untuk mengambil profit yang cukup banyak.

Saya menyankan untuk membeli item bulanan dengan bentuk dan warna spesial lalu menjualnya di hari itu juga. Tergantung situasinya, harga tertinggi biasanya terjadi ketika sore atau malam hari.

Jangan terlalu lama menyimpannya karena kemungkinan harga item itu akan naik tidak begitu tinggi, kecuali item tersebut memiliki fungsi atau peminat yang cukup tinggi.

Menjadi profiter IOTM sangat beresiko jika kamu kehilangan momen untuk menjualnya diharga tinggi. Saya pernah menahan item seharga 2dl karena percaya item ini akan naik di malam hari namun ternyata item tersebut turun ke hampir 50wl.

3. Menjadi Penjual Gems

Dan terakhir adalah menjual gems. Cara ini termasuk stabil dan lebih aman karena peminatnya yang cukup banyak, apalagi dalam event tertentu.

Untuk menjadi penjual gems, kamu harus menyiapkan minimal item Gaia Beacon, Unstable Tesseract, dan Growscan. Mungkin kamu dapat menyewa jasa GS jika kamu tidak memiliki GS karena terlalu mahal.

Selanjutnya, kamu dapat menghancurkan block (seperti kegiatan BFG) dengan farmable yang kamu miliki. Saya menyarankan untuk memilih Laser Grid dan Chandelier sebagai farmablenya.

Lalu, pasang Gaia dan UT lalu setting kedua item tersebut untuk menyedot block dan seed farmablemu.

Setelahnya, pasanglah block di depanmu lalu hancurkan block tersebut.

Kemudian, hancurkan block sampai menyentuh 10.000 gems. Kamu dapat melihat jumlah gems yang terkumpul dari Growscan.

Alasan kenapa harus 10.000 gems adalah supaya kamu dapat menemukan buyer dengan mudah. Jika kamu menjual gems di event seperti valentine, summerfest, dan halloween, kamu bisa mengumpulkan lebih dari 10.000 karena dapat menjualnya dengan mudah.

Waktu yang dihabiskan untuk mendapatkan 10.000 gems dengan menghancurkan lgrid adalah 30 menit jika memakai Rayman Fist dan 90 menit jika break dengan cara biasa.
Saya adalah seorang pemuda yang menjadikan menulis sebagai hobi favorit saya.

Anda mungkin menyukai postingan ini

Posting Komentar

Masukkan URL Gambar / Cuplikan Kode / Kutipan / tag nama, lalu klik tombol parse sesuai yang sudah anda masukkan. kemudian salin hasil parse dan tempelkan ke kolom komentar.


Google Translate
Bookmark Post
Update cookies preferences