Build Terizla : 6 Item Terkuat dan Paling Mematikan

Sudahkah kamu mencoba Build Terizla Mematikan berikut ini? Percaya atau tidak, item ini mampu membawa Terizla menjadi fighter terkuat di Mobile Legends.
Build Terizla Mobile Legends - Terizla merupakan hero Fighter yang memiliki HP dan Damage yang nggak masuk akal. Ia dapat melawan banyak hero sekaligus dan membunuhnya dengan mudah walaupun itemnya belum jadi semua.

Kamu patut waspada terhadap hero ini, sebab ia memiliki damage yang mematikan sekaligus HP yang tebal. Ia dapat dijadikan baris pertama saat war dengan musuh.

Build Terizla Paling Sakit di Mobile Legends (ML)

Namun, beberapa player yang sempat menggunakan hero Terizla banyak yang melakukan kesalahan. Salah satunya adalah penggunaan build yang tidak sesuai. Padahal, jika kita mengetahui item yang cocok baginya, maka Terizla akan menjadi hero mematikan.

Karena itu, disini bayapk akan memberikan daftar Build Terkuat Terizla yang memliki Damage paling sakit.

Sebelumnya, kita akan membahas terlebih dahulu kelebihan dari hero Terizla ini.

Apa saja kelebihan Terizla dibanding hero lain?

Terizla memiliki banyak keunggulan yang dapat bersaing dengan banyak hero lainnya. Dan berikut adalah Kelebihannya..

  1. Memiliki damage yang sakit
  2. HP yang cukup tebal untuk Survive
  3. Easy Kill
  4. Skillnya memiliki Crowd Control
  5. Jarang kena Banned di Draft Pick
  6. Brust Damage (Damage Area Ready)

Lalu, Bagaimana Susunan Build item yang dipakai Terizla agar dapat memaksimalkan potensinya?

Untuk memberikan dorongan lebih kepada Terizla, dibutuhkan susunan gear terkuat dan beberapa item tank yang akan menyempurnakannya. Dan berikut adalah daftar build Terizla terbaik saat ini...

6 item Terizla Terkuat dan Mematikan

  • Magic Shoes akan memberikan cooldown reduction sebesar 10%
  • Bloodlust Axe adalah item lifesteal yang cocok digunakan Terizla (Spell Vamp) Selain itu juga memberikan CD 10%
  • Blade of Heptaseas ini akan mengurangi shield atau armor musuh sebanyak 25 poin, sangat cocok untuk melawan hero dengan HP yang tebal
  • Blade of Dispair memberikan 170 physical damage kepada terizla dan membuatnya menjadi item Paling Sakit untuk hero Physical
  • Wings of Apocalypse Queen dapat memberikan lifesteal lebih saat Terizla memiliki HP kurang dari 40%. Selain itu terdapat CD dan HP yang cukup bagus untuk membuat Terizla semakin kuat.
  • Dominance Ice akan membuat Terizla semakin tebal karena memberikan Defense yang besar untuknya. Selain itu item ini juga dapat mengurangi Critical Chance lawan yang berguna untuk melawan Marksman.

Terizla dapat menggunakan build seperti ini dipertandingan. Dengan pertahanan yang kuat sekaligus damage yang sakit, membuat ia menjadi lebih ganas dan susah untuk dibunuh. Perlu banyak hero CC untuk menghentikannya.

Selain Terizla, Roger adalah Fighter Terkuat yang dilupakan. Sebenarnya, ia adalah Fighter terbaik dalam hal kecepatan menyerang. Ia dapat dengan mudah mencabik musuhnya dengan cepat. Jika kamu membutuhkan Build Roger Terbaru, bisa lihat di blog ini.

Penutup

Terizla merupakan hero Fighter mematikan dengan HP yang cukup tebal. Untuk membuatnya menjadi hero terkuat dan memiliki damage paling sakit, ia membutuhkan build item terbaik dan relevan.

Sebab, jika salah menggunakan item dapat membuatnya menjadi "kerupuk melempem" yang artinya tidak begitu berguna. Pelajari heronya dan kuasai pertandingan sekarang juga.

Apakah kamu memiliki Build item Gear Terizla Tersakit Versi Lain? Buatanmu? Coba tulis dikolom komentar dan tunjukkan hasil akhir pertandingannya...

Untuk membantu kamu memiliki rank dan winrate yang lebih tinggi. Disarankan untuk menggunakan hero meta dan overpower masa kini. Beberapa diantaranya yaitu Argus dan Lancelot. Kamu dapat membaca artikel mengenai Argus dengan melihat artikel berikut : Gear Argus Terkuat dan untuk lancelot : Gear Lancelot Mematikan.
Saya adalah seorang pemuda yang menjadikan menulis sebagai hobi favorit saya.

Anda mungkin menyukai postingan ini

Posting Komentar

Masukkan URL Gambar / Cuplikan Kode / Kutipan / tag nama, lalu klik tombol parse sesuai yang sudah anda masukkan. kemudian salin hasil parse dan tempelkan ke kolom komentar.


Google Translate
Bookmark Post
Update cookies preferences